Goa Unik Tulungagung
Wisata Tulungagung selanjutnya adalah goa. Berikut goa-goa di Tulungagung:
1. Goa Selomangkleng
Goa Selomangkleng |
Goa ini adalah sebuah goa buatan manusia dan bukannya goa yang terbentuk secara alami. Sesuai dengan namanya Selo yang artinya Batu dan Mangleng yang artinya Miring, goa ini bentuknya menyerupai ceruk dengan posisi horizontal dan sedikit miring. Menurut kisah sejarahnya Goa Selomangleng ini ada dua, yang satu berada di daerah kediri dan didirikan sejak zaman Airlangga sedangkan gua yang lain berada di daerah Tulungagung sudah ada sejak zaman Kerajaan Majapahit. Letak goa Selomangleng ini juga terletak cukup terpencil berada di lereng gunung walikukun sehingga agak cukup sulit mencapainya.
2. Goa Pasir
Goa Pasir |
Goa yang satu ini berada di kawasan Karst dan sangat populer dikalangan para muda mudi di Tulungagung. Letaknya tepat berada di Desa Junjung, Kecamatan sumbergempol, Kabupaten Tulungagung . Sama seperti Gua Selomangleng, goa pasir adalah sebuah gua buatan yang sudah ada dan dipahat sejak jaman dulu. Disekitar gua ini juga terdapat juga makam kuno yang sering disebut makam Mbah Bodho serta beberapa peninggalan sejarah seperti arca, padma dan bangunan miniatur kuno yang tidak terawat dan terlupakan.
3. Goa Linci
Goa Linci |
Goa Linci, itulah tempat yang dimaksud yang memiliki kemiripan dengan Bukit Jaddih di Madura. Goa Linci terletak di Kecamatan Campurdarat Kabupaten TulungAgung. Rute untuk menuju Goa Linci ini adalah dari pusat Kota TulungAgung arahkan kendaraan menuju Kecamatan Campurdarat tepatnya ke daerah Ngentrong. Goa ini termasuk goa baru di kawasan Tulungagung
Tidak ada komentar